spjnews.id | Madiun – Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul fitri, Bupati Madiun, Hari Wuryanto, S.H., M.Ak., menggelar acara open house yang berlangsung di Pendopo Muda Graha. Acara ini disambut dengan antusias oleh masyarakat Madiun serta berbagai organisasi kemasyarakatan (Ormas), termasuk Ormas Squad Nusantara yang turut hadir dalam perhelatan tersebut.
Momentum tersebut menjadi kesempatan istimewa bagi masyarakat untuk bertemu langsung dan bersilaturahmi dengan pemimpin daerah mereka. Bupati Madiun, didampingi sang istri menyambut para tamu dengan penuh kehangatan. Suasana kekeluargaan begitu terasa saat warga menikmati berbagai hidangan khas Lebaran dan berbincang dalam suasana santai serta penuh keakraban.
Dalam keterangannya, Bupati Madiun menegaskan bahwa Idul fitri adalah momen yang tepat untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat.
“Hari Raya Idulfitri ini menjadi ajang bagi kita semua untuk memperkuat tali persaudaraan. Kami dengan senang hati membuka pintu bagi siapa pun yang ingin bersilaturahmi,” ujar Bupati Madiun pada Kamis (3/4/2025).
Ia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat dan organisasi yang telah meluangkan waktu untuk hadir dalam acara tersebut.
“Kami sangat berterima kasih atas kehadiran semua pihak. Semoga kebersamaan yang terjalin pada hari yang penuh berkah ini semakin mempererat hubungan kita ke depannya,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua DPC Ormas Squad Nusantara Madiun, Isnandar Hariadi, turut menyampaikan kebahagiaannya bisa menghadiri acara tersebut dan bertemu langsung dengan Bupati Madiun.
“Saya merasa sangat senang dan terhormat dapat bertemu langsung dengan Bapak Bupati beserta keluarga. Acara seperti ini menciptakan kedekatan antara pemimpin daerah dan masyarakatnya, yang tentu kami hargai dengan sepenuh hati,” ujar Isnandar dengan penuh semangat.
Ia juga menambahkan bahwa selain menjadi ajang silaturahmi, acara open house ini memperkuat hubungan harmonis antara pemerintah dan masyarakat.
“Interaksi langsung seperti ini menciptakan rasa saling percaya, yang merupakan modal penting dalam membangun Kabupaten Madiun ke arah yang lebih maju dan sejahtera,” tandasnya.
Acara open house ini pun berlangsung dengan lancar dan penuh kehangatan, mencerminkan semangat persatuan serta kebersamaan yang menjadi esensi utama dalam perayaan Idul fitri.(PY-102)