Siswa Dari Keluarga Dlu’afa Diberi Bea Siswa Oleh Yayasan Al Azhaar Tulungagung

- Wartawan

Kamis, 11 Juli 2024 - 08:52

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

spjnews.id | TULUNGAGUNG  – Yayasan Al Azhaar tahun ajaran 2024/2025 menambah fasilitas Pesantren Dlu’afa Al Azhaar Ath Thohiriyyah Kedungwaru. Berada di Jalan Pahlawan Gg 3 sebelah utara Masjid Ath Thohiriyah. Tokoh agama dan masyarakat Kedungwaru Tulungagung, Ibnu Ahmad Bin Kaserum menuturkan rasa syukur atas dirintis wadah untuk dlu’afa di Desa Kedungwaru Kabupaten Tulungagung.

“Semoga keberkahan Gusti Alloh Ta’ala untuk masyarakat Kedungwaru khususnya atas dirintis Pondok Pesantren Dlu’afa Al Azhaar Ath Thohiriyyah Kedungwaru Tulungagung. Pesantren diharapkan menambah sarana pendidikan diniyah untuk generasi muda khususnya di Kedungwaru Tulungagung,” ujarnya.

Pesantren Dlu’afa dimulai pembukaan pada Rabu, 26 Juni 2024 dengan khotaman Al Qur’an dan Istighosah Dzikir Jama’i. Pengasuh Pesantren Dlu’afa, Gus Sidqi Kamis (11/7/2024) menuturkan bahwa lembaga rintisan tersebut sebagai bagian khidmad menyebarkan ilmu agama.

“Rintisan pesantren untuk santri dlu’afa semoga mendapatkan restu dan ridlo guru, murobbi, Abi M. Ihya’ Ulumiddin. Mohon do’a restu semoga saya dapat istiqomah berkhidmad,” tuturnya.

Lebih lanjut, Gus Sidqi menjelaskan bahwa keluarga yang dlu’afa diberi fasilitas bea siswa. Pesantren hanya khusus untuk santri belum ada fasilitas santriwati. Saat ini sudah ada santri Muhammad Ridlwan dari Kaltim dan Al Farisi dari Surabaya serta Ustadz Muhammad Andi dan ustadz Raull Malik Arya Pradana
guru tugas dari Pondok Pesantren Dalwa Bangil Pasuruan Jatim.

“Yang berkenan gabung di Pesantren Dlu’afa Al Azhaar Ath Thohiriyyah dapat langsung berhubungan Humas Yayasan Al Azhaar, Ustadz Heru Syaifuddin 0852-3559-1623. Para santri dapat mendapatkan fasilitas sekolah tingkat SD, SMP, SMA atau SMK,” tutupnya.

Dalam pantauan media ini, bahwa lokasi pesantren dlu’afa berada di utara Masjid Ath Thohiriyah Kedungwaru Tulungagung. Aksesnya sangat mudah karena hanya 50 meter dari jalan provinsi dan hanya 3 km dari stasiun kereta api Tulungagung. Bangunan pesantren sudah dua lantai sehingga sangat nyaman untuk istirahat pada santri. Sangat tepat dengan program peningkatan kwalitas generasi muda Indonesia beriman dan berilmu serta bertaqwa. Mondok dan sekaligus sekolah.
( Mualimin/ SPJ News.id )

Berita Terkait

RSUD Campurdarat dr. Karneni Resmi Layani Peserta BPJS Kesehatan di Poli Jantung dan Poli Mata
MI-Hayatul Afkar Panen Prestasi Gemilang di Ajang Porseni Tingkat Kecamatan
Polsek Jogoroto laksanakan program P2L di Desa Mayangan
Tulungagung: Transparansi Tercoreng oleh Polemik Izin Pembangunan Tower di Dusun Pasir
Efisiensi Anggaran: Jalan Rusak di Ngujang 2 Keselatan Menjadi Simbol Kegagalan Pemerintah Kabupaten Tulungagung
Tingkatkan Mutu Pendidikan di Takalar, Bupati Takalar Buka Talkshow Pendidikan 2025 “Future Leadership dalam Perspektif Kepemimpinan Sekolah”
Polres Pamekasan Berhasil Mengamankan 20 Motor Saat Patroli Aksi Balap Liar
35 tahun jadi pengacara kini jadi penasehat IWOI Jombang

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 05:55

Wakil Bupati Bersama Kajari Takalar Musnahkan Barang Bukti Narkoba dan Barang Bukti Lainnya (Inkracht)

Minggu, 27 April 2025 - 04:44

Ratusan Peserta Ikuti Gerak Jalan Santai Dalam Peringati Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kab. Takalar

Jumat, 25 April 2025 - 14:31

Satukan Persepsi, Bupati Takalar Silaturahmi Dengan Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Takalar

Jumat, 25 April 2025 - 06:25

Bupati Takalar Irup pada Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tingkat Kab. Takalar

Kamis, 24 April 2025 - 09:41

Bupati Takalar Hentikan sementara Pelayanan Rumah Sakit Galesong

Rabu, 23 April 2025 - 12:17

Hadiri Musyawarah Desa Pembentukan Koperasi Merah Putih, Bupati Takalar Harap Dapat Meningkatkan Kesejahteraan dan Potensi Ekonomi Desa

Selasa, 22 April 2025 - 04:48

Tingkatkan Mutu Pendidikan di Takalar, Bupati Takalar Buka Talkshow Pendidikan 2025 “Future Leadership dalam Perspektif Kepemimpinan Sekolah”

Senin, 21 April 2025 - 07:53

Perkuat Sinergitas TP. PKK Dengan Pemerintah Daerah, Bupati Takalar Buka Rapat Koordinasi Daerah

Berita Terbaru