spjnews.id | Nganjuk – Kapolres Nganjuk Polda Jatim AKBP Boy Jeckson S., S.H., S.I.K., M.H. mengatakan tidak ingin anak-anak usia sekolah sebagai generasi penerus terkontaminasi dengan berbagai jenis narkotika dan obat berbahaya.
Hal ini disampaikan AKBP Boy Jeckson saat memberi arahan kepada petugas yang akan melaksanakan penyuluhan narkoba di sekolah-sekolah di wilayah Kabupaten Nganjuk, Kamis,(30/11/2022)
“Tim penyuluh narkoba untuk pelajar ini kita bentuk dengan tujuan mencegah terjadinya lost generation akibat penyalahgunaan narkoba, ini adalah salah satu upaya Polri untuk melindungi generasi bangsa,” kata AKBP Boy Jeckson.
Sementara itu komandan tim penyuluh Ipda Dedik Purnomo,S.H., mengatakan akan melakukan penyuluhan atau sosialisasi akan bahayanya narkoba di sekolah-sekolah secara masif, seperti yang dilakukan di SMPN 3 Nganjuk.
“Tentunya dengan menggunakan metode yang kekinian agar cepat diterima oleh para siswa,” kata Ipda Dedik yang kesehariannya menjabat sebagai KBO Satresnarkoba Polres Nganjuk.
Ipda Dedik menambahkan selain sosialisasi masih ada tugas lain yang diamanatkan oleh Bapak Kapolres yakni pengawasan terhadap korban penyalahgunaan narkoba yang telah direhabilitasi oleh negara.
“Kita pantau perkembangan psikis dan psikologinya pasca-rehabilitasi dengan mengadakan kunjungan secara teratur agar mereka tidak kembali menjadi korban,”katanya. (Alfan/spjnews.id)