Kharisma Sekretaris DPD Gerindra Jawatimur memimpin yel yel
Jombang | spjnews.id – Dewan Pimpinan Daerah ( DPD ) partai Gerindra Jawa timur gelar kegiatan pendidikan politik Kader Penggerak di Hotel Greend Red Syariah Jl Soekarno Hatta Jombang. Acara di mulai pukul 19.00 WIB, di hadiri seluruh kader penggerak desa se kabupaten Jombang, Sabtu (26/11/2022).
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut ketua Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Gerindra Jombang Hj Octadella beserta Sekretaris dan Bendahara tiga anggota DPRD Jombang fraksi Gerindra H Machin S.E MSi, H Machwal Huda, Iwan Trisaksono S.T. Dari unsur sayap partai ada Sugiono ketua PPIR jombang, Hj Sriastuti ketua PIRA Jombang, Ketua PAC Gerindra sekabupaten Jombang dan Banom banom partai.
Dalam kegiatan ini Kepala Sekolah Pendidikan Kader Hambalang sekaligus Sekretaris DPD Gerindra Jawatimur Kharisma S.E menyampaikan pesan pesan dan pemaparan penguatan pemantapan dalam menghadapi pemilu tahun 2024, Serta mendukung penuh kepada Ketua Umum partai Gerindra Prabowo subianto mencalonkan sebagai Presiden Republik Indonesia tahun 2024.
“Dari tangan kalian semua, dari mulut kalian semua, dari hati kalian semua maka partai Gerindra akan menang di tahun 2024 nanti. kalian adalah ujung tombak dan para pahlawan yang ada di desa desa kalian untuk pemenangan nanti” Ungkap Kharisma
Hingga sekira pukul 21.30 WIB kegiatan Pendidikan politik ini selesai dengan di akhiri yel yel ” Gerindra menang, Prabowo Presiden”, dan ramah tamah serta makan malam bersama, (rat/spjnews.id)