Bupati Garut dan DPRD Setuju Penambahan Formasi CASN Nakes

- Wartawan

Senin, 4 Juli 2022 - 14:20

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

spjnews.id I GARUT – Bupati Garut, Rudy Gunawan, menerima audiensi dari Forum Komunikasi Honorer Nakes (FKHN) dan Non Naker Garut di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Garut, Jalan Patriot, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Senin (4/7/2022).

Saat menemui audiens, Bupati Garut menyebut bahwa pihaknya bersama 50 anggota DPRD Garut, setuju dengan salah satu tuntutan dari audiensi ini, yakni terkait penambahan jumlah formasi di seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun ini.

“Sekarang ini ada tuntutan untuk meningkatkan jumlah formasi, (atau) jumlah kuota, saya beserta 50 anggota DPRD setuju,” ujar Bupati Garut.

Pernyataan Bupati Garut ini disambut dengan gembira oleh audiens yang hadir secara langsung ke kantor DPRD Garut, untuk menyampaikan beberapa tuntutan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut.

Ia juga menegaskan, bahwa para honorer tenaga kesehatan (Nakes) ini merupakan bagian dari Pemkab Garut, yang ikut serta dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Garut.Sementara itu, saat diwawancara awak media, Rudy menuturkan, pihaknya akan melakukan penambahan kuota sesuai analisis jabatan dan analisis beban kerja (Anjab ABK).

“Yang tadinya 100 mungkin jadi berapa, tapi mereka harus dapatkan perlindungan, percuma nanti kalau kita adakan lagi kuota tapi yang dapat orang lain gitukan, kasian mereka bener-bener saya kasihan, saya kasihan kepada mereka, (karena) mereka sudah mengabdi dengan gaji yang tidak sesuai dengan ketentuan ya, karena mereka pegawai BLUD dibayar oleh BLUd ya,” tutur Rudy.

Ia mengungkapkan pihaknya bersama DPRD Garut akan memberikan yang terbaik untuk permasalahan honorer di Kabupaten Garut.

“Dan insyaallah-lah kita akan melakukan yang terbaik kita bersama-sama, yang penting bahwa pemerintah daerah dan 50 anggota DPRD beritikad baik, semuanya beritikad baik (dan akan) tambah kuota,” tandasnya.

(Dokumentasi : Deni Seftiana/Diskominfo Garut).

Jurnalis : Ajang Pendi

Penulis : Muhamad Azi Zulhakim

Penyunting : Yanyan Agus Supianto

Editor Video : Herbil

Berita Terkait

RSUD Campurdarat dr. Karneni Resmi Layani Peserta BPJS Kesehatan di Poli Jantung dan Poli Mata
MI-Hayatul Afkar Panen Prestasi Gemilang di Ajang Porseni Tingkat Kecamatan
Dekatkan Layanan Kepada Masyarakat, Bupati Takalar Instruksikan Dukcapil Lakukan Layanan Kependudukan di Pulau Satangnga
Senada Digital Records Rilis Lagu Janice Felicia “Bahagia Itu Mama Papa”, Motivasi untuk Orang Tua Anak Down Syndrome
Ponir Pengusaha Asal Bantul Sukses Mengolah Kerecek Kulit Dengan Omzet Sampai Solo
Bentuk Kepedulian terhadap Kec. Kepulauan Tanakeke, Bupati Takalar Daeng Manye’ Serius dalam Perkembangan Internet dan Listrik
Cahaya di Tengah Kegelapan “Jangan Pernah Putus Asa”
PURPOSE OF LIVE Mencari Arti dan Tujuan Hidup

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 05:55

Wakil Bupati Bersama Kajari Takalar Musnahkan Barang Bukti Narkoba dan Barang Bukti Lainnya (Inkracht)

Minggu, 27 April 2025 - 04:44

Ratusan Peserta Ikuti Gerak Jalan Santai Dalam Peringati Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kab. Takalar

Jumat, 25 April 2025 - 14:31

Satukan Persepsi, Bupati Takalar Silaturahmi Dengan Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Takalar

Jumat, 25 April 2025 - 06:25

Bupati Takalar Irup pada Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tingkat Kab. Takalar

Kamis, 24 April 2025 - 09:41

Bupati Takalar Hentikan sementara Pelayanan Rumah Sakit Galesong

Rabu, 23 April 2025 - 12:17

Hadiri Musyawarah Desa Pembentukan Koperasi Merah Putih, Bupati Takalar Harap Dapat Meningkatkan Kesejahteraan dan Potensi Ekonomi Desa

Selasa, 22 April 2025 - 04:48

Tingkatkan Mutu Pendidikan di Takalar, Bupati Takalar Buka Talkshow Pendidikan 2025 “Future Leadership dalam Perspektif Kepemimpinan Sekolah”

Senin, 21 April 2025 - 07:53

Perkuat Sinergitas TP. PKK Dengan Pemerintah Daerah, Bupati Takalar Buka Rapat Koordinasi Daerah

Berita Terbaru