“Sejatinya kan saya melayani semua Cabor. Artinya Cabor beranggapan bahwa apa yang saya lakukan masih dianggap kurang,” ungkap Syakur.
spjnews.id I Garut – Melalui Musorkab Abdusy Syakur Amin kembali terpilih jadi Ketua Umum KONI Kabupaten Garut dalam periode 2022 – 2026.
Terinci perolehan suara terbanyak diantaranya 27 suara untuk kandidat pertama yaitu Dr Ir H Abdusy Syakur sedangkan H, Ir Rajab Prilyadi sebagai kandidat dua peroleh 20 suara dari jumlah keseluruhan 47 suara Cabor.
Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) yang digelar di ballroom hotel Santika,jalan Cipanas Baru Kecamatan Tarogong Kaler Kabupaten Garut berlangsung aman dan tertib.
Disampaikan Ketua Umum KONI Kabupaten Garut terpilih, Dr Ir H Abdusy Syakur Amin, M Eng, setelah melihat perolehan suara diakhir, menurutnya, hal itu merupakan sebuah tantangan untuk kedepan, karena jumlah suara pendukungnya tidak terlalu jauh dengan kompetitornya”, ujar Syakur Amin kepada wartawan saat dijumpai usai acara tersebut di lobby hotel Santika Garut. Rabu (16/3/2022)
“Banyak yang harus kita evaluasi, karena jumlah yang ingin perubahan itu sangat relatif banyak menurut saya,”
Lanjut dikatakan Syakur,untuk langkah kedepan dirinya akan melakukan evaluasi kinerja KONI, sehingga perbaikan-perbaikan yang diharapkan dilakukan oleh dirinya, bisa dilakukan kedepan, sesuai dengan harapan dari Cabor.
“Sejatinya kan saya melayani semua Cabor. Artinya Cabor beranggapan bahwa apa yang saya lakukan masih dianggap kurang,” ungkap Syakur.
Mengenai target kedepan, tambah Syakur, dirinya akan melakukan konsolidasi, karena usai pemilihan dan dirinya mendapatkan suara terbanyak, tidak ada lagi kata Cabor yang mendukung dan tidak mendukung, namun bagaimana dunia olah raga di Kabupaten Garut bisa meraih prestasi pada saat Porprov.
“Kita akan konsolidasi, rekonsiliasi dengan semua Cabor. Artinya begini, kalau ada alasan kenapa mereka tidak memilih kita, berarti ada harapan-harapan yang tidak bisa dilakukan oleh saya. Ini akan coba kita penuhi, sejatinya komunikasi dan itu akan kita perbaiki,” katanya
Ditempat yang sama, Ketua PBSI Garut, H Dodi Gustari mengucapkan selamat atas terpilih kembali H Abdusy Syakur Amin menjadi ketua umum di KONI Garut di periode 2022 – 2026,”ucap Dodi
“Alhamdulillah, saya selaku Ketua PBSI dan juga mewakili organisasi Cabor Olahraga Bulutangkis, Muskorkab KONI ini sangat antusias dan berlangsung tertib dan aman,”lanjutnya
Dodi berharap dengan kepemimpinan yang kedua kalinya, bisa memberikan lebih dari yang sekarang sedang berjalan. Selain itu saya meminta kepada Tim Formatur agar bisa menempatkan orang orang yang benar benar kredibel, berkualitas, dan juga paham akan insan olahraga yang ada di Kabupaten Garut.
Kalau bisa menyarankan, saya sebagai ketua PBSI, agar KSB yang ada di Cabor tidak masuk kedalam struktur organisasi yang ada di KONI, kenapa demikian, lanjut Dodi, agar netralitas kepengurusan KONI itu tidak terbentur dengan kepengurusan cabor,” tuturnya.
Sambung ia, saat disinggung terkait masuk dalam struktur kepengurusan KONI pihaknya mengaku akan sukarela melepaskan kepemimpinan dirinya saat ini yang menjabat sebagai ketua umum PBSI Garut.
“Bila mana saya terpilih dan masuk ke struktur organisasi KONI, saya dengan sukarela akan melepas kepemimpinan saya selaku ketua PBSI Garut, kenapa ? agar tidak ada benturan seperti kepentingan, segala macam lainnya. Pendapat tersebut tadi pun saya telah menyampaikan sebelumnya saya menentukan pilihan,” pungkasnya. Ajang Pendi. Editor : Ikmal D Permana